Javascript must be enabled to continue!
Sistem Informasi Manajemen Persediaan Menggunakan Metode Economic Order Quantity Dan Reorder Point
View through CrossRef
Untuk meraih keuntungan dalam bisnis, perlu menetapkan keputusan yang tepat agar dapat menghasilkan produk yang sesuai dengan perencanaan. Persediaan adalah kegiatan untuk memenuhi permintaan barang dalam proses bisnis yang dapat berupa penyediaan barang baku, setengah jadi dan barang yang sudah jadi sepenuhnya. Persediaan berfungsi untuk mengantisipasi kondisi yang dapat menimbulkan kerugian karena terjadi kelebihan atau kekurangan barang sehingga perlu dilakukan pengendalian terhadap persediaan. Kontrol persediaan adalah fungsi utama manajemen pasokan dalam menjaga keseimbangan kebutuhan inventaris dan kebutuhan permintaan. Untuk menentukan pengendalian persediaan seperti yang diharapkan, tiga prinsip dasar yang harus dipenuhi adalah pengendalian jenis, jumlah pemesanan dan waktu pemesanan kembali. Penetapan keputusan dalam menentukan kebijakan sistem persediaan berfungsi untuk memantau tingkat persediaan dan menentukan persediaan yang harus disimpan, waktu menambah persediaan lagi dan jumlah yang harus dipesan ulang. Toko bangunan Estella merupakan bisnis yang bergerak dibidang penjualan berbagai kebutuhan bangunan termasuk bahan dan alat bangunan yang berada di Kota Surakarta. Pengelolaan data dan transaksi serta pengolahan persediaan masih menerapkan cara konvesional dengan menggunakan buku catatan dan pengolahan data dengan microsoft office. Pemilik maupun pegawai bagian admin selama ini masih kesulitan dalam melakukan perhitungan persediaan serta kapan seharusnya melakukan pembelian ulang sebab terdapat banyak jenis barang yang dimilliki. Kesulitanpun juga dialami saat memantau persediaan barang yang mengakibatkan sulit untuk mengambil keputusan. Agar pengelolaan persediaan barang juga penyimpanannya dapat dikelola dan tersistem dengan baik, maka dibutuhkan suatu aplikasi berupa sistem informasi manajemen untuk mengelola persediaan barang. Penelitian ini bertujuan mengembangkan sistem informasi manajemen persediaan untuk membantu toko Estella dalam mengontrol persediaan. Dua metode yaitu Economic Order Quantity (EOQ) dan reorder point dipilih untuk mengoptimalkan persediaan barang sehingga dapat menghindari kelebihan atau kekurangan persediaan, dapat memenuhi pesanan pelanggan dengan tepat waktu, terjadi efisiensi biaya serta mencegah timbulnya masalah yang mungkin terjadi. Sistem berbasis web yang dikembangkan memiliki fitur untuk mengelola data barang, kategori pemasok, mengolah transaksi pembelian juga penjualan serta dapat menghasilkan informasi dari perhitungan EOQ, safety stock dan reorder point. Dari hasil pengujian perhitungan kedua metode yang digunakan dengan 15 sample varian cat catylac didapat rerata penghematan biaya persediaan pada bulan Juni 2023 sebesar 65,71%.
Universitas Teknokrat Indonesia
Title: Sistem Informasi Manajemen Persediaan Menggunakan Metode Economic Order Quantity Dan Reorder Point
Description:
Untuk meraih keuntungan dalam bisnis, perlu menetapkan keputusan yang tepat agar dapat menghasilkan produk yang sesuai dengan perencanaan.
Persediaan adalah kegiatan untuk memenuhi permintaan barang dalam proses bisnis yang dapat berupa penyediaan barang baku, setengah jadi dan barang yang sudah jadi sepenuhnya.
Persediaan berfungsi untuk mengantisipasi kondisi yang dapat menimbulkan kerugian karena terjadi kelebihan atau kekurangan barang sehingga perlu dilakukan pengendalian terhadap persediaan.
Kontrol persediaan adalah fungsi utama manajemen pasokan dalam menjaga keseimbangan kebutuhan inventaris dan kebutuhan permintaan.
Untuk menentukan pengendalian persediaan seperti yang diharapkan, tiga prinsip dasar yang harus dipenuhi adalah pengendalian jenis, jumlah pemesanan dan waktu pemesanan kembali.
Penetapan keputusan dalam menentukan kebijakan sistem persediaan berfungsi untuk memantau tingkat persediaan dan menentukan persediaan yang harus disimpan, waktu menambah persediaan lagi dan jumlah yang harus dipesan ulang.
Toko bangunan Estella merupakan bisnis yang bergerak dibidang penjualan berbagai kebutuhan bangunan termasuk bahan dan alat bangunan yang berada di Kota Surakarta.
Pengelolaan data dan transaksi serta pengolahan persediaan masih menerapkan cara konvesional dengan menggunakan buku catatan dan pengolahan data dengan microsoft office.
Pemilik maupun pegawai bagian admin selama ini masih kesulitan dalam melakukan perhitungan persediaan serta kapan seharusnya melakukan pembelian ulang sebab terdapat banyak jenis barang yang dimilliki.
Kesulitanpun juga dialami saat memantau persediaan barang yang mengakibatkan sulit untuk mengambil keputusan.
Agar pengelolaan persediaan barang juga penyimpanannya dapat dikelola dan tersistem dengan baik, maka dibutuhkan suatu aplikasi berupa sistem informasi manajemen untuk mengelola persediaan barang.
Penelitian ini bertujuan mengembangkan sistem informasi manajemen persediaan untuk membantu toko Estella dalam mengontrol persediaan.
Dua metode yaitu Economic Order Quantity (EOQ) dan reorder point dipilih untuk mengoptimalkan persediaan barang sehingga dapat menghindari kelebihan atau kekurangan persediaan, dapat memenuhi pesanan pelanggan dengan tepat waktu, terjadi efisiensi biaya serta mencegah timbulnya masalah yang mungkin terjadi.
Sistem berbasis web yang dikembangkan memiliki fitur untuk mengelola data barang, kategori pemasok, mengolah transaksi pembelian juga penjualan serta dapat menghasilkan informasi dari perhitungan EOQ, safety stock dan reorder point.
Dari hasil pengujian perhitungan kedua metode yang digunakan dengan 15 sample varian cat catylac didapat rerata penghematan biaya persediaan pada bulan Juni 2023 sebesar 65,71%.
Related Results
Implementasi Sistem Persediaan Pada Optik Jasa Pusat
Implementasi Sistem Persediaan Pada Optik Jasa Pusat
Laporan stok barang adalah laporan yang dibuat untuk mengetahui jumlah stok atau persediaan produk. Kegiatan stok barang di gudang merupakan kegiatan yang menghitung jumlah barang ...
ANALISA SIMRS DI RSI PURWOKERTO
ANALISA SIMRS DI RSI PURWOKERTO
RSI Purwokerto yang terletak di daerah barat Purwokerto merupakan rumah sakit rujukan swasta yang memfasilitasi pasien-pasien secara umum ataupun BPJS dan asuransi umum lainnya . S...
Perancangan Sistem Informasi Pada Proses Pemesanan Dan Pengendalian Persediaan Part Dies Menggunakan System Development Life Cycle (SDLC)
Perancangan Sistem Informasi Pada Proses Pemesanan Dan Pengendalian Persediaan Part Dies Menggunakan System Development Life Cycle (SDLC)
Proses pemesanan dan pencatatan persediaan part dies di PT. Citra Nugerah Karya selama ini dilakukan secara manual, menyebabkan ketidakefisienan, ketidakterbacaan data, serta poten...
PELATIHAN PENGHITUNGAN PERSEDIAAN UNTUK MENGELOLA PERSEDIAAN YANG EFEKTIF DAN MENINGKATKAN KETERAMPILAN
PELATIHAN PENGHITUNGAN PERSEDIAAN UNTUK MENGELOLA PERSEDIAAN YANG EFEKTIF DAN MENINGKATKAN KETERAMPILAN
Inventory counting training is one of the important aspects of management education for high school students. The background of this training is the need to equip students with pr...
Menganalisis Sistem Informasi Manajemen dan Manfaatnya dalam Perbankan Syariah
Menganalisis Sistem Informasi Manajemen dan Manfaatnya dalam Perbankan Syariah
Pesatnya perkembangan teknologi informasi yang ditandai dengan kehadiran berbagai alat komunikasi modern seperti smartphone, di mana setiap orang dapat mengatur, membuat, serta men...
PERANAN KOMISI INFORMASI DALAM MENSOSIALISASIKAN PERATURAN KOMISI INFORMASI UNTUK KETERBUKAAN INFORMASI PUBLIK DI PROVINSI BALI
PERANAN KOMISI INFORMASI DALAM MENSOSIALISASIKAN PERATURAN KOMISI INFORMASI UNTUK KETERBUKAAN INFORMASI PUBLIK DI PROVINSI BALI
Keterbukaan informasi ini harus dikawal secara serentak oleh publik dan badan publik, keterbukaan informasi mampu mensejahterakan masyarakat, menjadi alat menuju pada percepatan pe...
Sistem Informasi Akuntansi Kontemporer
Sistem Informasi Akuntansi Kontemporer
Buku “Sistem Informasi Akuntansi Kontemporer” hadir sebagai panduan komprehensif yang menghubungkan teori dan praktik dalam dunia akuntansi modern yang dipengaruhi oleh perkembanga...
Optimasi Persediaan Dengan Pendekatan Deterministik Dinamis Pada Industri Manufaktur
Optimasi Persediaan Dengan Pendekatan Deterministik Dinamis Pada Industri Manufaktur
Penelitian ini mengkaji bagaimana melakukan pengendalian persediaan yang optimal agar gudang di perusahaan tidak mengalami overstock. Permasalahan Overstock adalah keadaan dimana p...


