Javascript must be enabled to continue!
PENERAPAN GEOTEKSTIL SEBAGAI INOVASI SUMUR RESAPAN UNTUK PENANGGULANGAN BANJIR DAN KETERSEDIAAN AIR TANAH
View through CrossRef
Pemukiman di Kelurahan Beji Timur semakin padat sehingga lahan terbuka hijau semakin sedikit. Akibatnya resapan air ke dalam tanah semakin berkurang. Sehingga pada musim hujan terjadi limpasan air permukaan dan dapat mengakibatkan banjir. Sedangkan pada musim kemarau ketersediaan air tanah menjadi berkurang. Perlu adanya upaya inovatif untuk merekayasa model resapan air yang berkelanjutan, salah satunya melalui sumur resapan. Sumur resapan merupakan salah satu alternatif untuk perlindungan air tanah dan meminimalkan limpasan permukaan, karena sumur resapan mudah diaplikasikan di pemukiman penduduk dan dapat menyeimbangkan penggunaan air tanah. Pada kegiatan ini sumur resapan dibuat ditempat wudhu laki-laki dan perempuan dalam rangka meresapkan air wudhu ke dalam tanah agar dapat menjadi cadangan air tanah. Sumur resapan inovatif ini dibuat dengan memasang geotekstil diseluruh dinding dan dasar sumur resapan sehingga luas penyerapan air lebih banyak dibanding dengan sumur resapan konvensional. Agar posisi geotekstil menjadi kokoh, sekitar 50 cm dari dasar sumur dimasukkan batu kali dan di bagian atas dinding sumur dibuat lebih lebar dan dipasang pasangan bata untuk menahan geotekstil. Warga masyarakat terlibat pada saat persiapan, pelaksanaan maupun pasca pelaksanaan untuk mengetahui bagaimana program ini dapat berjalan dan sesuai dengan yang diharapkan. Luaran yang dihasilkan dalam kegiatan ini adalah Buku dan Paten Sederhana.
Title: PENERAPAN GEOTEKSTIL SEBAGAI INOVASI SUMUR RESAPAN UNTUK PENANGGULANGAN BANJIR DAN KETERSEDIAAN AIR TANAH
Description:
Pemukiman di Kelurahan Beji Timur semakin padat sehingga lahan terbuka hijau semakin sedikit.
Akibatnya resapan air ke dalam tanah semakin berkurang.
Sehingga pada musim hujan terjadi limpasan air permukaan dan dapat mengakibatkan banjir.
Sedangkan pada musim kemarau ketersediaan air tanah menjadi berkurang.
Perlu adanya upaya inovatif untuk merekayasa model resapan air yang berkelanjutan, salah satunya melalui sumur resapan.
Sumur resapan merupakan salah satu alternatif untuk perlindungan air tanah dan meminimalkan limpasan permukaan, karena sumur resapan mudah diaplikasikan di pemukiman penduduk dan dapat menyeimbangkan penggunaan air tanah.
Pada kegiatan ini sumur resapan dibuat ditempat wudhu laki-laki dan perempuan dalam rangka meresapkan air wudhu ke dalam tanah agar dapat menjadi cadangan air tanah.
Sumur resapan inovatif ini dibuat dengan memasang geotekstil diseluruh dinding dan dasar sumur resapan sehingga luas penyerapan air lebih banyak dibanding dengan sumur resapan konvensional.
Agar posisi geotekstil menjadi kokoh, sekitar 50 cm dari dasar sumur dimasukkan batu kali dan di bagian atas dinding sumur dibuat lebih lebar dan dipasang pasangan bata untuk menahan geotekstil.
Warga masyarakat terlibat pada saat persiapan, pelaksanaan maupun pasca pelaksanaan untuk mengetahui bagaimana program ini dapat berjalan dan sesuai dengan yang diharapkan.
Luaran yang dihasilkan dalam kegiatan ini adalah Buku dan Paten Sederhana.
Related Results
Perencanaan Teknis Pemanenan Air Hujan Terintegrasi dengan Sumur Resapan
Perencanaan Teknis Pemanenan Air Hujan Terintegrasi dengan Sumur Resapan
Hujan merupakan fenomena alam yang terjadi di suatu wilayah. Air hujan sangat bermanfaat untuk mengisi sumber air guna keperluan pertanian, domestik dan industri, namun air hujan y...
Hubungan Konstruksi Sumur dengan Kualitas Air Sumur Gali Di Kelurahan Bitowa Kota Makassar
Hubungan Konstruksi Sumur dengan Kualitas Air Sumur Gali Di Kelurahan Bitowa Kota Makassar
Sumur gali adalah sumber mata air yang paling sering digunakan masyarakat perdesaan atau perkotaan. Terlebih pada masyarakat perdesaan air sumur gali memiliki manfaat sebagai keper...
Efektivitas Lubang Resapan Biopori terhadap Laju Resapan (Infiltrasi) di Kampus 2 UKI TORAJA
Efektivitas Lubang Resapan Biopori terhadap Laju Resapan (Infiltrasi) di Kampus 2 UKI TORAJA
Di sekitaran area kampus 2 UKI TORAJA kecematan Tallunglipu sering di temukan genangan air akibat terjadinya curah hujan yang cukup tinggi dan juga laju resapan tanah terhadap air ...
POTENSI INDIKATIF CADANGAN AIR TANAH DI KABUPATEN BANGLI
POTENSI INDIKATIF CADANGAN AIR TANAH DI KABUPATEN BANGLI
Wilayah pada Kabupaten Bangli merupakan kawasan kabupaten yang tanpa memiliki kawasan pantai serta sebagian besar wilayahnya berada pada daratan tinggi dan hanya sebagian kecil wil...
Kajian Penelusuran Banjir Batang Tambuo
Kajian Penelusuran Banjir Batang Tambuo
Batang Tambuo adalah sebuah sungai yang mengalir melewati di Kecamatan Aur Birugo, Kota Bukittinggi. Daerah Aliran Sungai Batang (DAS) Tambuo ini sering kali mengalami banjir. Musi...
Kampanye lewat Media Sosial Mengenai Pentingnya Daerah Resapan Air
Kampanye lewat Media Sosial Mengenai Pentingnya Daerah Resapan Air
The land conversion that is carried out will be very beneficial for the community, but unfortunately a lot of development is being carried out on catchment land that is not in acco...
Nur Puspita Sari
Nur Puspita Sari
Limbah masker yang sulit didaur ulang secara alami menjadikan masalah bagi lingkungan. Masker memiliki sifat terluar menolak air, bagian tengah bersifat menahan virus, dan paling d...
Pengelolaan Aset Bank Tanah untuk Mewujudkan Ekonomi Berkeadilan
Pengelolaan Aset Bank Tanah untuk Mewujudkan Ekonomi Berkeadilan
ABSTRACT
The goal of establishing a land bank in Indonesia has been initiated with the issuance of Government Regulation Number 64 of 2021 concerning Land Bank Agency. Based on thi...


