Javascript must be enabled to continue!
Warna Toko Dan Citra Toko (Studi Kasus Pada Toko Stroberi Semarang)
View through CrossRef
Sebuah toko harus mampu menarik konsumen melalui visual merchandising, sehingga konsumen bersedia melakukan pembelian. Warna sebagai salah satu elemen visual merchandising dapat mempengaruhi persepsi konsumen terhadap citra toko. Toko Stroberi menggunakan warna merah muda yang menonjol dalam tokonya. Warna merah muda memberikan kesan cantik dan manis yang identik dengan wanita dan sesuai dengan produk aksesoris wanita yang dijual toko Stroberi. Dengan kata lain, warna merah muda yang diterapkan pada toko Stroberi dimaksudkan untuk membangun citra toko yang bersifat kewanitaan/feminin. Penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui apakah warna toko Stroberi menciptakan persepsi atas citra toko sesuai dengan warna yang digunakan. Penelitian dilakukan pada 70 remaja putri dan 30 remaja putra yang pernah mengunjungi toko Stroberi. Sampel remaja putra untuk mengkonfirmasi apakah warna toko dipersepsi secara sama oleh remaja putri dan putra. Sampel diambil dengan teknik purposive sampling dan convenience sampling. Data yang dikumpulkan dengan kuesioner dianalisis dengan metode deskriptif analitis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa remaja putri mempunyai persepsi yang sama dengan remaja putra terhadap warna toko dan citra toko. Warna dominan toko Stroberi adalah merah muda (yang dimaknai sebagai feminin/bersifat kewanitaan) dan putih (suci dan bersih). Toko Stroberi dicitrakan sebagai toko yang menjual produk aksesoris fashion khusus wanita yang memiliki desain dan tema toko yang feminin. Jadi, warna toko berhasil membentuk citra seperti yang diharapkan pihak toko, yaitu toko yang identik dengan wanita dan feminin.
Title: Warna Toko Dan Citra Toko (Studi Kasus Pada Toko Stroberi Semarang)
Description:
Sebuah toko harus mampu menarik konsumen melalui visual merchandising, sehingga konsumen bersedia melakukan pembelian.
Warna sebagai salah satu elemen visual merchandising dapat mempengaruhi persepsi konsumen terhadap citra toko.
Toko Stroberi menggunakan warna merah muda yang menonjol dalam tokonya.
Warna merah muda memberikan kesan cantik dan manis yang identik dengan wanita dan sesuai dengan produk aksesoris wanita yang dijual toko Stroberi.
Dengan kata lain, warna merah muda yang diterapkan pada toko Stroberi dimaksudkan untuk membangun citra toko yang bersifat kewanitaan/feminin.
Penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui apakah warna toko Stroberi menciptakan persepsi atas citra toko sesuai dengan warna yang digunakan.
Penelitian dilakukan pada 70 remaja putri dan 30 remaja putra yang pernah mengunjungi toko Stroberi.
Sampel remaja putra untuk mengkonfirmasi apakah warna toko dipersepsi secara sama oleh remaja putri dan putra.
Sampel diambil dengan teknik purposive sampling dan convenience sampling.
Data yang dikumpulkan dengan kuesioner dianalisis dengan metode deskriptif analitis.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa remaja putri mempunyai persepsi yang sama dengan remaja putra terhadap warna toko dan citra toko.
Warna dominan toko Stroberi adalah merah muda (yang dimaknai sebagai feminin/bersifat kewanitaan) dan putih (suci dan bersih).
Toko Stroberi dicitrakan sebagai toko yang menjual produk aksesoris fashion khusus wanita yang memiliki desain dan tema toko yang feminin.
Jadi, warna toko berhasil membentuk citra seperti yang diharapkan pihak toko, yaitu toko yang identik dengan wanita dan feminin.
Related Results
ENKRIPSI DAN DEKRIPSI CITRA MENGGUNAKAN METODE FRAKTAL
ENKRIPSI DAN DEKRIPSI CITRA MENGGUNAKAN METODE FRAKTAL
Enkripsi citra dengan metode fraktal adalah proses penyandian yang mengubah citra asli (plain image) menjadi citra yang tidak bisa dimengerti (cipher image) dengan menggunakan citr...
PENGARUH KONSENTRASI SARI BUAH STROBERI (Fragaria x ananassa ) TERHADAP FORMULASI DAN EVALUASI JELLY DRINK DENGAN KOMBINASI MADU DAN GULA
PENGARUH KONSENTRASI SARI BUAH STROBERI (Fragaria x ananassa ) TERHADAP FORMULASI DAN EVALUASI JELLY DRINK DENGAN KOMBINASI MADU DAN GULA
Stroberi (Fragaria x ananassa.) merupakan salah satu jenis tanaman yang berasal dari family Rosaceae, yang memiliki kandungan fitokimia yang tinggi. Jelly drink merupakan minuman ...
PENGGUNAAN CITRA HIMPUNAN JULIA SEBAGAI CITRA SAMPUL UNTUK MENYEMBUNYIKAN CITRA RAHASIA
PENGGUNAAN CITRA HIMPUNAN JULIA SEBAGAI CITRA SAMPUL UNTUK MENYEMBUNYIKAN CITRA RAHASIA
Steganografi dengan metode fraktal (fractal steganography) adalah teknik menyembunyikan informasi atau pesan, yang dapat berupa citra rahasia, dalam suatu citra sampul (cover image...
PENGARUH SUASANA TOKO DAN CITRA TOKO TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN KONSUMEN PADA TOKO BUKU RAMEDIA DI KOTA PALU
PENGARUH SUASANA TOKO DAN CITRA TOKO TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN KONSUMEN PADA TOKO BUKU RAMEDIA DI KOTA PALU
The purpose of this study is to know and analyze the influence of store atmosphere (X1) and store image (X2) simultaneously and partially significant effect on purchasing decision ...
KORELASI SIMBOLISME WARNA DAN GERAK TARI: Studi Semiotika pada Pakaian dan Korelasinya dengan Koreografi pada Tari Tatak Garo-Garo Suku Batak di Provinsi Aceh Kota Subusslam
KORELASI SIMBOLISME WARNA DAN GERAK TARI: Studi Semiotika pada Pakaian dan Korelasinya dengan Koreografi pada Tari Tatak Garo-Garo Suku Batak di Provinsi Aceh Kota Subusslam
Penelitian ini berjudul “Korelasi Simbolisme Warna Dan Gerak Tari : Studi Semiotika Pada Pakaian Dan Korelasinya Dengan Koreografi Pada Tari Tatak Garo-Garo Suku Batak Di Provinsi ...
PENGARUH CITRA TOKO DAN SUASANA TOKO TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIA KONSUMEN DI RAMAYANA DEPARTEMENT STORE DEPOK
PENGARUH CITRA TOKO DAN SUASANA TOKO TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIA KONSUMEN DI RAMAYANA DEPARTEMENT STORE DEPOK
Penelitian dilakukan untuk mengukur berapa besar pengaruh variabel Citra Toko dan varibel Suasana Toko mempengaruhi keputusan pembelian di Ramayana Depok. Sampel sejumlah 30 konsum...
PENERAPAN METODE STUDI KASUS YIN DALAM PENELITIAN ARSITEKTUR DAN PERILAKU
PENERAPAN METODE STUDI KASUS YIN DALAM PENELITIAN ARSITEKTUR DAN PERILAKU
ABSTRAK Studi kasus adalah studi empiris yang menyelidiki fenomena kontemporer dalam konteks kehidupan nyata. Awalnya metode penelitian studi kasus sering digunakan pada bidang ilm...


